Tulang sakit, terutama di bagian punggung memang sangat mengganggu. Rasa nyeri ini bisa sangat menusuk, menyebar hampir ke seluruh bagian tubuh Anda sehingga mau tak mau memaksa Anda untuk beristirahat. Ada beberapa cara yang mungkin bisa Anda coba untuk meredakan rasa sakit dan nyeri pada tulang. Namun ingat, jika cara-cara ini tak berhasil, jangan ragu untuk segera menghubungi dokter yang berkompeten.
Cara mengatasi sakit pada tulang yang pertama tentu saja minum obat. Penggunaan anestesi untuk meredakan nyeri tulang sebenarnya telah menjadi pengobatan umum untuk selama beberapa tahun terakhir. Metode ini memberikan pendekatan langsung menggunakan analgesik untuk meredakan sensasi rasa sakit. Obat yang sering diberikan biasanya jenis Opiat, aspirin dan berbagai obat anti nyeri yang bersifat pain killer.
Mengatasi sakit tulang selanjutnya adalah Terapi radiasi. Hal ini sangat membantu jika metastasis tulang terbatas. Dengan radiasi sinar eksternal, sebuah mesin di luar tubuh memfokuskan sinar radiasi pada metastase tulang. Cara selanjutnya adalah ortopedi. Jika tulang pecah dan menyebabkan nyeri, operasi dapat membantu. Dokter bedah dapat memasukkan perangkat seperti sekrup, tongkat, atau pelat untuk menstabilkan tulang.
Dan cara terakhir yang bisa dicoba adalah pengobatan alternatif seperti akupuntur dan PTB (Pijat Tulang Belakang). Untuk masalah nyeri tulang, metode PTB (Pijat Tulang Belakang) seperti yang diterapkan oleh Rumah Terapi Mahabbah ini agaknya yang paling tepat. PTB (Pijat Tulang Belakang) merupakan jenis pengobatan alternatif non operasi dan tanpa obat, namun menjadi salah satu terapi paling efektif untuk mengatasi masalah sakit dan nyeri pada tulang.
Rumah Terapi Mahabbah ini terletak di kota Bandung dan bisa jadi referensi yang dituju saat mengalami tulang sakit ini. Terapi secara alami ini akan membantu proses pengobatan medis jika terjadi masalah atau gangguan pada tulang Anda. PTB (Pijat Tulang Belakang) bisa jadi terapi andalan yang bisa dicoba saat penyembuhan melalui operasi dan pengunaan obat dirasa sudah terlalu banyak namun tak memberi hasil memuaskan.